persahabatan abadi

persahabatan abadi

Rabu, 27 November 2013

ADA ALUMNI SMAN JOMBANG ANGK.1966-1969 DI FACEBOOK

Dengan semakin berkembangnya teknologi informasi dan makin tumbuhnya jejaring sosial dewasa ini, maka komunikasi antara para alumni SMAN Jombang angkatan 1966-1969 tidak hanya melalui buletin yang selama ini sudah diterbitkan sampai edisi no. 32. Komunikasi bisa melalui media lain, di antaranya tercatat sudah ada 24 orang alumni yang memiliki akun facebook dan saling share informasi.  Usia over suwidak bukan halangan bagi teman teman untuk membuka akun dan rajin mengunjungi facebook baik untuk melihat foto foto, upload berita dan foto atau hanya sekedar main game. 
Tidak semua aktif, beberapa teman ngaku bahwa anak anak bahkan cucunya yang membuatkan akun. Istilah gaptek rupanya memang diakui menjadi hambatan, tapi banyak juga di antaranya yang akhirnya terbiasa untuk melakukannya sendiri tanpa bantuan orang lain.
Beberpa teman menggunakan android, blackberry atau HP pintar untuk mengakses facebook dan internet, sementara lainnya menggunakan komputer dan laptop karena merasa lebih nyaman.
Bagi konco konco yang belum mempunyai akun, monggo ditunggu.

Senin, 18 November 2013

WONOSALAM, 16 NOVEMBER 2013

Serombongan konco konco kelompok Surabaya (An, Bin, Yun, Ermien, Ellen, Dana, Manopo, Titiek, Brodin, Kapti, Wiwiek Hidayati ) disusul Ratno dan nyonya, Soeroto dan nyonya,  bergabung kelompok Mojokerto (Saumil dan Titik Mardiana), Pasuruan (Pendel Rispurwadi), serta kelompok Jombang (Tinah, Haryono, Sulhan, Hariyanto dan nyonya, Jatmi dan suami, Tapto dan nyonya serta Sri Hastutik) pada Sabtu, 16 November mendatangi kediaman Abdullah Umar di desa Panglungan-Wonosalam. Tempat ini dulu pernah menjadi tempat reuni Jombang tahun 2008. Setelah pemiliknya pensiun dari PT Pelindo, dan kedua putra putrinya sudah pada mentas, pak Umar dan nyonya merenovasi total kediaman di Wonosalam ini sebagai tempat tetirah, menyepi dan mengasingkan diri  dari keramaian kota yang sumpek. 
Setelah selesai renovasi, maka tanggal 16 kemarin merupakan hari selametan, syukuran sambil ngundang konco konco yang sudha saling kangen. Tidak hanya kangen dengan konco, tapi juga kangen dengan suguhan yang sudah disiapkan keluarga Umar : bothok iwak kutuk, botok simbukan, bothok urang, bothok daun singkong, wader goreng, sate, gule, pecel lele, peyek, lalapan dan sambel pencit yang mak nyoss serta berbagai makanan yang dibawa konco konco, a.l. tape ketan, jipang, kripik kentang, dll.
Setelah mendoakan agar rumah baru ini membawa berkah serta mendoakan kesehatan masing masing, maka dilanjutkan makan siang bersama dan bercengkerama guyon guyon sak kemenge, sambil menikmati pemandangan alam yang hijau asri. 
Pertemuan yang indah ini benar benar gayeng dan berhasil melepas kangen konco konco serta makin mempererat rasa paseduluran di hari tua.



Selasa, 12 November 2013

RUJAK PARTY DI JAGORAWI GOLF

Minggu 29 September 2013 nduk kediaman dinas Kol.(Purn) Rusman nduk Jagorawi Golf - pinggiran tol Jagorawi (exit Karanggan), ada sekelompok alumni SMAN Jombang yang kumpul kumpul rujakan. Mereka yang hadir adalah : Ermien, Narno, Ietje Murwani, Harry Fadjarwati, Yogi dan nyonya, Muslich dan nyonya, Hari Purnomo dan nyonya, Kusny Lastutty, Imam Thobroni dan Rusman sebagai tuan rumah. Kejadian ini merupakan peristiwa kedua yang dilaksanakan di tempat ini. Sebelumnya beberapa tahun yang lalu juga pernah dilakukan. Selain makan rujak petis, ada juga suguhan kacang rebus, pisang rebus, mbote, combro, dan pepes ikan nila. Sewaktu pulang, konco konco masih dibawain pisang tanduk, singkong dan mbote. Pertemuan yang gayeng, seneng dan penuh keakraban.